Salam hormat saya kepada Kak Karrisa. Saya mau menanyakan tentang asuransi proteksi BMI, apa kegunaannya?
- Jika kita sakit, apa bisa dicairkan? Saya pernah baca di media, jika asuransi bisa dicairkan di sini. Mengapa banyak teman TKI yang sakit dan dirawat masih harus keluar biaya sendiri meskipun dibantu dengan ASKES?
- Kalau bisa dicairkan:
– Bagaimana caranya?
– Apa saja yang diperlukan?
– Dimana tempatnya? Apa ada no telepon yang bisa dihubungi?
Mohon penjelasannya dan saya ucapkan terima kasih.
Dinni – 新北市
Jawaban diasuh oleh Karissa staf Depnaker New Taipei City :
Salam hormat dan selamat bekerja juga buat Dinni di New Taipei city, sementara ini proteksi asuransi bagi TKA ditetapkan oleh pemerintah Taiwan ada 2 macam, yaitu asuransi kesehatan (Askes) dan asuransi tenaga kerja (Astek):
- Askes adalah asuransi wajib yang berguna untuk menjamin pelayanan kesehatan dengan biaya yang terjangkau. Selama masa askes berlaku, Anda berhak mendapatkan subsidi berobat ke rumah sakit dan hanya perlu membayar uang pengobatan sebesar 20% dari total biaya berobat dan 5% biaya pengobatan di rumah. Jika berobat ke rumah sakit, biaya yang harus ditanggung sebesar 30%, 40% dan 50% dari total biaya pengobatan. Selain itu, untuk daerah yang sarana pengobatannya tidak memadai ada keringanan biaya atau bebas biaya dengan menghubungi nomor 0800-030598.
- Astek adalah asuransi wajib bagi majikan yang memperkerjakan lebih dari 5 pegawai. Manfaatnya supaya tenaga kerja bisa mendapatkan subsidi sakit dan kecelakaan kerja, melahirkan, cacat akibat kerja, kemalangan dan subsidi orangtua. Informasi silahkan menghubungi 02-4126666#123. Kedua macam asuransi tersebut tidak bisa dicairkan.